Jumat, 16 Januari 2015

Peran dan kontribusi kita?

Salam Turuntangan,

Indonesia dibangun atas perjuangan kolektif dari Sabang sampai Merauke, dari Miangas ke Rote. Mengangkat senjata, menyiapkan suplai makanan, menjadi kurir informasi, melakukan diplomasi adalah sebagian peran yang di ambil oleh warga negara ketika itu. Generasi di masa itu turun tangan dan memilih perannya masing-masing, untuk satu tujuan “Mengantarkan Indonesia kedepan pintu gerbang kemerdekaan”.

Dengan semangat gotong royong, mereka bahu-membahu untuk memastikan kehormatan Ibu Pertiwi. Memilih peran, kemudian memastikan kontribusinya untuk cita-cita luhur Negeri ini. Pesan itu yang dikirimkan dari generasi Revolusi.

69 Tahun setelah era Perang Revolusi, kita mengisi kemerdekaan dengan terus berjuang untuk melunasi janji kemerdekaan. Melindungi, mencerdaskan, menyejahterahkan, dan menjadi bagian dari dunia adalah empat janji yang diikrarkan ketika Republik ini menyatakan kemerdekaannya. Melunasi janji kemerdekaan bukan hanya tugas pemerintah, suku, atau golongan tertentu. Melunasi janji kemerdekaan adalah tugas kita semua, 

Peran dan kontribusi apa yang bisa kita lakukan?

Kita-- yang bergabung dalam Gerakan TurunTangan-- tidak ingin menjadi bagian dari mereka yang membuat masalah. Di manapun kita berada, apapun peran kita di tengah-tengah masyarakat, kita harus memberi makna bagi perjalanan Negeri yang kita cintai ini.


0 comments: